PC PMII Kutim Cetak 30 Kader Mujahid



PMIIKutim News– PMII (Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia) Pimpinan Cabang Kutai Timur laksanakan PKD (Pelatihan Kader Dasar) Se-Kalimatan Timur yang berlangsung sejak 17 Maret s/d 25 Maret 2018 yang dilaksanakan di Gedung KNPI. Kegiatan ini tidak hanya di hadiri oleh kader dan Anggota PMII tapi juga di hadiri Ketua Mabincab dan Alumni PMII Kutai Timur.
Pada acara penutupan, Minggu siang (25/03) Ketua PC PMII Kutai Timur Abdul Manab menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Ketua KNPI yang telah menyediakan fasilitas berupa tempat dan lain sebagainya bagi kegiatan tersebut. Menurutnya, kegiatan ini bertujuan untuk mendidik para kader PMII agar menjadi mujahid dakwah dan menjaga ghirah atau semangat perjuangan PMII dalam masyarakat. Selain itu juga dalam rangka mengantisipasi paham radikal. Selanjutnya ia juga berharap kepada kader yang telah didik agar memegang teguh iktikad ahli sunnah wal jamaah dalam berpikir dan dalam pergerakan. “Kalian sekarang sudah menjadi kader. Gelar ini jangan hanya gelar tapi ilmu dan ghirah PMII ini diterapkan dalam masyarakat. Selain itu paham Aswaja harus dipegang teguh dalam setiap pemikiran dan gerakan,” ungkapnya.
Kegiatan ini ditutup oleh Sahabat Muchtar yang merupakan ketua Mabincab PMII Cabang kutai Timur. Pada kesempatan itu, Muhtar berharap agar Kader PMII benar-benar menjaga fungsi utama sosial mereka yaitu menjadi agent of social change di tengah masyarakat.

0 Komentar