PMII Kutai Timur Gelar Tabligh Hari Santri




pmiikutim.or.id,-Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Kutai Timur memperingati Hari Santri Nasional dengan mengadakan Tabligh Hari Santri yang diikuti oleh masyarakat Sangatta dan anggota PMII Kamis (25/10/2018) di Masjid Ar-Rohiim Sangatta.

PMII yang merupakan bagian dari elemen santri berpenggang teguh pada ajaran islam Ahlussunnah Wal-Jama'ah tentu punya tanggung jawab moral untuk memeriahkan peringatan Hari Santri Nasional. Dalam kegiatan Tabligh Hari Santri tersebut, PMII Kutim mengangkat Tema “Pentingnya peran santri diera globalisasi dalam membentuk generasi Ulul Albab”.

Kegiatan peringatan Hari Santri yang diketuai oleh Sahabat Gustian ini sukses terlaksana dengan diawali pembacaan Shalawat dipimpin oleh Laskar Sholawat PMII Kutim dan dilanjutkan dengan tabligh akbar yang disampaikan KH. Sobirin Bagus, MM, Alumni PMII yang merupakan Mantan Ketua MUI Kutai Timur .




Ketua PMII Kutai Timur, Abdul Manab,  mengungkapkan bahwa PMII sebagai organsasi rumah pergerakan mahasiswa santri harus siap andil dalam menjaga kekondusifan bangsa.
“Maka kita patut berbangga menjadi santri dan menjadi kader PMII, dan kader PMII harus sama-sama ikut menjadi pelopor kekondusifan ditengah banyaknya provokasi di masyarakat. Hari santri ini adalah moment untuk meneguhkan peran santri untuk NKRI” tegasnya.

Pada helatan ini tampak hadir Muchtar, M.Pd selaku  Ketua Mabincab PMII Kutai Timur juga para alumni PMII Kutai Timur. (Drin)




0 Komentar